Abstract
Program Keluarga Harapan (PKH) merupakan program perlindungan sosial bersyarat yang memberikan bantuan tunai kepada Rumah Tangga Sangat Miskin (RTSM) dan bagi anggota keluarga diwajibkan melaksanakan persyaratan dan ketentuan yang telah ditetapkan di bidang pendidikan, kesehatan dan kesejahteraan sosial. Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat Efektivitas Program Keluarga Harapan (PKH) dalam Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat di Desa Pemecutan Kaja. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara, dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian di lapangan, efektivitas PKH yang diukur menggunakan teori efektivitas Campbell J.P yaitu: Keberhasilan Program, Keberhasilan Sasaran, Kepuasan Program, Tingkat Input dan Output, dan Pencapaian Tujuan Menyeluruh. Berdasarkan teori tersebut dapat dilihat bahwa program ini telah berjalan dengan baik namun belum maksimal dimana pelaksanaan Program Keluarga Harapan sudah tergambarkan secara baik dan sesuai dengan Peraturan Menteri Sosial Nomor 1 Tahun 2018 tentang Program Keluarga Harapan sehingga dapat mengarah pada kesejahteraan masyarakat, namun masih terdapat permasalahan pada beberapa indikator seperti masih terdapat keluhan-keluhan yang disampaikan keluarga penerima manfaat dari adanya program ini. Kurangnya kesadaran KPM, dimana mereka enggan melaporkan diri (Graduasi) padahal mereka sudah tidak memiliki komponen PKH. Penelitian ini menghasilkan rekomendasi perbaikan pelaksanaan Program Keluarga Harapan dalam Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat di Desa Pemecutan Kaja Kecamatan Denpasar Utara Kota Denpasar.
Kata Kunci: Efektivitas, Program Keluarga Harapan, Kesejahteraan Masyarakat
Abstract
The Effectiveness of the Family Hope Program in Improving Community Welfare in Pemecutan Kaja Village, North Denpasar District, Denpasar City
The Family Hope Program (PKH) is a conditional social protection program that provides cash transfers to Very Poor Households (RTSM) and for family members are required to carry out the terms and conditions set in the fields of education, health and social welfare. The purpose of this study was to see the Effectiveness of the Family Hope Program (PKH) in Improving Community Welfare in Pemecutan Kaja Village. This study used descriptive qualitative methods with data collection techniques in the form of observation, interviews, and documentation. Based on the results of research in the field, the effectiveness of PKH measured using Campbell J.P's effectiveness theory are: Program Success, Target Success, Program Satisfaction, Input and Output Levels, and Overall Goal Achievement. Based on this theory, it can be seen that this program has been running well but not optimally where the implementation of the Family Hope Program has been well described and in accordance with the Minister of Social Affairs Regulation Number 1 of 2018 concerning the Family Hope Program so that it can lead to community welfare, but there are still problems in several indicators such as there are still complaints submitted by beneficiary families from the existence of this program. Lack of awareness of KPM, where they are reluctant to report themselves (Graduasi) even though they no longer have a PKH component. This research resulted in recommendations for improving the implementation of the Family Hope Program in Improving Community Welfare in Pemecutan Kaja Village, North Denpasar District, Denpasar City.
Keywords: Effectiveness, family hope program, community welfare
References
- Adawiyah, S. E. (2020). Kemiskinan dan Faktor-faktor Penyebabnya. Journal of Social Work and Social Service, 43.
- Agustino, L. (2006). Dasar-dasar Kebijakan Publik. Bandung: CV Alfabeta Bandung.
- Campbell, J. P. (1989). Teori Efektivitas, dalam Richard M: Efektivitas Organisasi 2005. Bandung: Erlangga.
- Darmayanthi, N. P., Yasintha, P. N., & SUPRILIYANI, N. W. (2019). Implementasi Program Keluarga Harapan (PKH) dalam Meningkatkan Kualitas Hidup RTSM di Kecamatan Kediri Kabupaten Tabanan. E-Jurnal Citizen Charter.
- Dr. Rudy Gunawan, M. (2022). Kemiskinan Perempuan dan Rentenir di Perkotaan Serta Penanggulangannya.
- Kementerian Sosial RI. (2021). Laporan Kinerja Kementerian Sosial 2021. Jakarta: Kementerian Sosial RI.
- Lestari, R. W., & Talkah. (2020). Analisis Pengaruh Bantuan Sosial PKH terhadap Kesejahteraan Masyarakat PKH di Kecamatan Panggungrejo Kabupaten Blitar. REVITALISASI : Jurnal Ilmu Manajemen, 229-241.
- Moleong, Lexy J. (2012). Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung : PT Remaja Rosdakarya.
- Peraturan Menteri Sosial Republik Indonesia Nomor 1 Tahun 2018 tentang Program Keluarga Harapan
- Peraturan Walikota Denpasar Nomor 85 Tahun 2019 Tentang Penyelenggaraan Daerah Tangguh Sosial
- Sugiyono. (2014). Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.
- Undang-undang No 11 Tahun 2009 pasal 1 dan 2
- Undang-undang No.11 Tahun 2009 bagian II pasal 25
- Winarno, B. (2007). Kebijakan Publik: Teori dan Proses. Yogyakarta: Media Presindo.